Ini Gaji Messi Pertahun di PSG

Lionel Messi

SERANG - Messi sudah tiba di Paris untuk menuntaskan transfernya ke PSG. Kedatangan bintang asal Argentina ini disambut riuh para suporter.

Messi telah tiba di Bandara Le Bourget, Paris, Selasa (10/8/2021). Ia memboyong istrinya, Antonella Rocuzzo dan ketiga anaknya.

Kedatangan Messi ini disambut oleh para suporter yang sudah menanti di luar bandara. La Pulga sempat melambaikan tangan lewat salah satu jendela di bandara kepada para suporter.

Lambaian tangan Messi ini langsung disambut riuh kerumunan yang menyambutnya. Sorakan nama Messi kemudian langsung menggema.

Messi tiba di Paris untuk menuntaskan kepindahannya ke Paris Saint-Germain (PSG). Pemain 34 tahun ini dilaporkan sudah mencapai kesepakatan kontrak dengan PSG.

Les Parisiens dikabarkan bakal mengontrak Messi dengan selama dua musim dengan opsi perpanjangan selama satu musim. Messi akan lebih dulu menjalani tes medis sebelum diperkenalkan secara resmi oleh PSG.

Messi merapat ke PSG dengan status bebas transfer. Hal ini terjadi usai kontraknya di Barcelona habis akhir Juni lalu.

Pria kelahiran Rosario ini sebenarnya bertekad untuk tetap di Barcelona. Namun, hal Blaugrana tak bisa memperpanjang kontrak Messi akibat mengalami krisis finansial dan adanya aturan pembatasan gaji dari LaLiga.

Hal ini yang membuat Messi kemudian mendekat ke PSG. PSG disebut menyanggupi untuk membayar gaji Messi sebesar 40 juta euro atau Rp 675 miliar per tahun.

*Man