LenteraNEWS - Jordan Henderson menilai kekalahan di final Liga Champions bakal menjadi pelajaran untuk Liverpool. Si Merah pernah melakukan hal serupa di musim 2017/2018.
Hasrat Liverpool untuk menjuarai Liga Champions musim ini pupus sudah. The Reds harus rela tumbang 0-1 dari Real Madrid pada laga final yang dihelat di Stade de France, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.
Gol penentu kemenangan El Real lahir dari Vinicius Jr pada menit ke-59. El Real sukses meraih gelar Liga Champions ke-14 sepanjang sejarah klub.
Hasil ini membuat Liverpool gagal membalas kekalahan dark Madrid di final Liga Champions 2017/2018. Kala itu, Los Blancos menumbangkan Si Merah 3-1.
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, jelas sedih timnya gagal mengangkat trofi Si Kuping Besar. Apalagi, pasukan Juergen Klopp sebenarnya lebih banyak mengancam daripada Madrid.
Liverpool melancarkan 29 tembakan sepanjang laga dengan sembilan mengarah ke gawang. Sementara, Madrid hanya bikin empat percobaan dengan dua on target. Efektivitas Madrid menjadi pembeda.
Meski kecewa, Henderson yakin kekalahan kali ini bakal menjadi pelajaran berharga untuk Liverpool. Sesuatu yang juga dilakukan Liverpool usai kalah dari Madrid di final 2017/2018.
Kekalahan di final 2017/2018 bisa dibilang menjadi titik balik kebangkitan Liverpool. Mereka setelahnya mampu meraih gelar Liga Champions 2018/2019, Liga Inggris 2019/2020. Musim ini Liverpool juga berhasil meraih gelar Piala Liga Inggris dan Piala FA, meski gagal melakukannya di Liga Champions.
"Mudah-mudahan kami dapat memiliki istirahat yang baik sekarang dan kemudian menggunakannya untuk menganalisa musim ini dan semua yang terjadi. Ini akan digunakan untuk menyongsong musim depan," ujar Henderson dikutip dari Independent.
"Kami pernah merasakan perasaan ini sebelumnya dan bereaksi dengan cara yang benar. Semoga kita bisa melakukan hal yang sama lagi, saya yakin kita akan melakukannya. Mentalitas dan karakter di ruang ganti luar biasa. Ya, kami kecewa, dan itu sulit karena kami memiliki waktu yang lama untuk memikirkannya," jelasnya.
(Dzm)