Luka Jovic di Kabarkan Hengkang dari Madrid Pada Musim Dingin Ini

Luka Jovic

LenteraNEWS - Luka Jovic sempat dikabarkan akan dilepas Real Madrid di bursa transfer musim dingin ini. Namun sepertinya, Madrid masih membutuhkan jasa pemain Serbia itu.

Luka Jovic diangkut Real Madrid dari Eintracht Frankfurt pada tahun 2019. Harganya cukup mahal yakni 63 juta Euro atau setara Rp 1 triliun.

Sayangnya, Jovic kesulitan beradaptasi di Liga Spanyol. Bahkan musim lalu, Jovic sempat dipinjamkan kembali ke klub lamanya itu.

Dilansir dari Marca, Luka Jovic di musim ini belum juga jadi andalan. Penyerang tengah itu masih kalah dari Karim Benzema.

Jovic baru bikin satu gol dari 11 kali penampilan di Liga Spanyol. Itu pun, seluruhnya tampil sebagai pemain pengganti.

Ada kabar bahwa Real Madrid akan kembali meminjamkan Luka Jovic di bursa transfer musim dingin ini. Arsenal dan AC Milan meminatinya.

Namun sepertinya, pelatih Carlo Ancelotti masih butuh jasa pemain berusia 24 tahun itu.

Karim Benzema sendiri sedang cedera hamstring yang didapatinya kala Madrid menjamu Elche di akhir pekan kemarin. Belum ada informasi, seberapa parah cedera Benzema.

Carlo Ancelotti disebut-sebut sedang memoles Luka Jovic untuk menemukan ketajamannya. Ancelotti, sejauh ini sudah sukses memoles Vinicius Jr yang jadi subur gol.

Apakah sampai akhir musim ini, Jovic bisa membuktikan diri?

(Cipo)