Raffi Ahmad Hadiahkan Vespa Christian Dior untuk Nagita

(Foto : Raffi Ahmad dan Nagita Slavina @raffinagita1717)

LenteraNEWS - Nagita Slavina yang tengah hamil kembali mendapat barang mahal dari Raffi Ahmad. Raffi menyebutkan dengan alasan ngidam, dia membeli Vespa Christian Dior yang harganya mencapai Rp 1 miliar.

"Kece Gak ??? Ada yang ngidam," begitu keterangan foto yang diunggah akun Instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina @raffinagita1717 pada Selasa 17 Agustus 2021.

Dalam unggahannya tersebut, Raffi Ahmad dan Nagita tampak berpose bersama Vespa Dior yang baru saja dibeli. Pada foto lainnya, Raffi tampak bergaya menaiki motor baru itu.

Vespa Christian Dior ini baru saja dirilis yang merupakan kolaborasi dua brand asal Italia tersebut. Dalam situs resminya, Dior menyebutkan Vespa 946 Christian Dior ini diredesain oleh desainer brand fashion tersebut Maria Grazia Chiuri.

Vespa Dior dihiasi dengan motif khas Dior yaitu Dior Oblique yang didesain oleh March Bohan pada 1967. Vespa dilengkapi dengan detail metail dan elemen emas yang membuatnya terlihat elegan.

Jisoo Blackpink termasuk salah satu orang yang sudah mencicipi naik Vespa DIor ini dalam sebuah pemotretan yang dirilis Juli 2021. Jisoo yang merupakan brand ambassador global Dior bergaya naik Vespa tersebut dalam balutan rok mini dan blazer hitam saat tampil di sampul majalah Elle Korea.

Vespa Christian Dior ini sudah masuk ke Indonesia namun jumlahnya sangat terbatas. Vespa Dior pernah terjual seharga Rp 1,35 miliar dalam sebuah lelang yang dilakukan Boston Motoshop.

Sedangkan harga Vespa Dior ini di Indonesia menurut importir umum dijual seharga Rp 950 juta atau sekitar nyaris Rp 1 miliar. Harga tersebut sudah termasuk aksesori Dior.

Sebelumnya Raffi Ahmad juga pernah membelikan Nagita Slavina tas Hermes yang harganya bikin geleng-geleng kepala. Melalui salah satu video unggahan di channel YouTube Rans Entertainment miliknya, Raffi Ahmad terlihat memberikan kejutan untuk sang istri tercinta, Nagita Slavina yang tengah hamil.

Agar sang istri merasa senang, Raffi pun meminta Nagita untuk memilih sendiri hadiahnya.

Nagita Slavina lantas meminta Raffi untuk membelikannya sebuah tas. Tak membutuhkan waktu lama, tas idaman Nagita Slavina itu pun langsung datang di hari yang sama, hanya 1 jam usai dipesan oleh Raffi Ahmad.

*Ntan