LEBAK - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lebak akan menggelar operasi pasar (OP) minyak goreng, Kamis 10 Maret 2022. Pemkab Lebak telah menyediakan sebanyak 12.000 Liter Minyak Goreng Untuk Masyarakat.
Operasi pasar minyak goreng seharga Rp14.000 per liter bertempat di Terminal Aweh, Kecamatan Kalanganyar dan Plasa Lebak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak.
“Ya, kita akan terus mengupayakan pemenuhan kebutuhan minyak goreng dengan menggelar OP,” kata Kepala Diaperindag Lebak Orok Sukmana.
Asda II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Lebak Ajis Suhendi menambahkan, OP minyak goreng digelar untuk membantu masyarakat mengingat saat ini warga tengah kesulitan mendapatkan pasokan minyak goreng.
“Pemerintah daerah terus berikhtiar agar pasokan minyak goreng dapat lebih banyak. Sehingga dapat membantu masyarakat dalam ketersedaiaan minyak goreng. Kita akan terus mengupayakan OP minyak goreng sampai normal kembali harga dan stoknya,” katanya.
(Den)