Lomba Desa Tingkat Kabupaten Tangerang, Tim Penilai Lakukan Verifikasi dan Klarifikasi

TANGERANG - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Tangerang bersama Tim Penilai Gabungan memulai penilaian klarifikasi lapangan dalam lomba desa tingkat Kabupaten Tangerang tahun 2022.

"Penilaian yang kami lakukan ini terkait lomba desa tingkat kabupaten, yang sebenarnya adalah agenda tahunan. Ada tiga desa yang dinilai dalam lomba desa tahun ini, yakni Desa Surya Bahari Kecamatan Pakuhaji, Desa Cikuya Kecamatan Solear, dan Desa Teluk Naga Kecamatan Teluk Naga. Penilaiannya dimulai 7-9 maret tahun 2022," ujar Kepala DPMPD Kabupaten Tangerang, Dadan Gandana.

Lomba desa tingkat Kabupaten Tangerang tahun 2022 ini telah memasuki dua tahap penilaian, yaitu tahapan penilaian administrasi melalui evaluasi diri desa dan tahapan pemaparan atau ekspos.

"Setelah dilaksanakan penilaian pemaparan atau ekspos, tahapan selanjutnya adalah penilaian klarifikasi lapangan. Tujuan dilaksanakannya klarifikasi lapangan ini untuk menilai kesesuaian data dan informasi berdasarkan dokumen hasil penilaian administrasi, dan hasil pemaparan atau ekspos dengan kondisi yang rill," tuturnya.

Ia berharap, melalui lomba tersebut, pemerintah bisa mengetahui perkembangan pembangunan dan berbagai inovasi yang berperan dalam pemulihan ekonomi di masing-masing desa dan memperlihatkan potensi desa yang sudah dijadikan sebagai unit usaha BUMDes kepada Tim Penilai.

"Terutama tentang usaha pemerintah desa dalam memajukan dan memberdayakan masyarakat desa. Selain itu, desa yang mendapatkan juara satu di lomba desa tingkat kabupaten Tangerang tahun 2022 ini nantinya dapat mewakili untuk mengikuti lomba desa di tingkat Provinsi Banten," jelasnya.