Raffi Ahmad Mengaku Bosan Menjadi Sultan

Raffi Ahmad Mengaku Bosan Menjadi Sultan

LenteraNEWS - Artis dan presenter kondang Raffi Ahmad yang kerap dijuluki ‘Sultan Andara' baru-baru ini kembali menuai sorotan warganet. Pasalnya, suami dari Nagita Slavina ini mengungkapkan jika dirinya bosan menjadi sultan. Hal tersebut ia utarakan melalui postingan terbaru di akun Instagram-nya @raffinagita1717.

“Bosen ah jadi sultan, rasanya udah biasa aja…,” ujar Raffi dalam caption postingan terbarunya yang diunggah pada Senin (1/8).

Sejak pertama kali diunggah, hanya dalam waktu singkat postingan tersebut langsung dibanjiri komentar netizen. Banyak netizen tidak percaya bahwa seseorang yang kaya raya seperti Raffi bisa merasa bosan menjadi sultan. 

 "Boleh saya gantiin jadi sultan Aa," tulis Netizen @noorwaqiatirroviqoh 

" Merahh (emot love) ka rafii bosen jadi sultan, lah aku kepengan jadi sultan. dunia terbaik emang," saut akun @sriwulan02_

Tak hanya menjadi pertanyaan banyak Netizen, para pengikut setianya pun bertanya-tanya, apa maksud postingan yang diunggah Raffi? Apakah Raffi Ahmad benar-benar bosan dijuluki sebagai sultan? Akankah ada hal lain yang hendak dilakukan oleh presenter sekaligus selebritas tersebut?

Sebutan sultan yang disematkan kepada ayah dua anak ini memang sangat beralasan. Raffi Ahamd memang terkenal tajir melintir hingga masuk pada jajaran artis terkaya di Indonesia.

Kekayaan Raffi seolah tak pernah ada habisnya. Saat ini, kekayaan Raffi Ahmad ditaksir mencapai lebih dari Rp1 triliun. Angka fantastis tersebut sudah termasuk rumah di kawasan elit, mobil klasik, mobil sporty, dan mobil-mobil mewah lain yang dikoleksinya. Wow sekali, bukan?

Selain itu, Raffi juga sukses di dunia hiburan televisi, artis papan atas ini juga memiliki gurita bisnis di bawah naungan RANS Entertainment, mulai dari bisnis kuliner, pakaian, kosmetik, e-sport, klub basket, hingga klub sepak bola.

Dengan harta melimpah, maka ungkapan Raffi yang merasa bosan menjadi sultan tentu mengejutkan Netizen di media sosial. Bagi sebagian warganet, seseorang seharusnya tidak akan bosan dengan kekayaan yang ia miliki.

Lantas, apakah Raffi sungguh-sungguh bosan menjadi seorang sultan? Apakah ia sedang mempertimbangkan untuk meninggalkan kesultanannya tersebut? Ataukah ia berambisi untuk menjadi seseorang yang lebih dari sekadar sultan?

Sayangnya, hingga kini, belum ada penjelasan lebih lanjut dari pria berusia 35 tahun itu terkait postingan foto terbarunya. Warganet pun masih terus dibuat penasaran mengenai arti dari postingan Raffi. Kira-kira, apa maksud dari caption terbaru Raffi tersebut, ya?

(Zya)