Serang - Sihabudin 62 th calon jemaah haji warga Kampung Sidapurna Kelurahan Teritih, Kecamatan Walantaka, Kota Serang Banten yang sehari - hari berprofesi sebagai marbot masjid di masjid Baiturohim.
Sihabudin merupakan calon jemaah haji asal Kota Serang yang rencananya akan berangkat 12 juni kloter 53, bersama istrinya Wasilah 52 th.
Sihabudin dan istrinya bisa berangkat haji ke tanah suci setelah dua kali tertunda akibat pandemi Covid19.
"Dua kali tertunda karena Covid19, sekarang bisa berangkat Alhamdulillah", kata Sihabudin dirumahnya.
Sihabudin bisa berangkat haji setelah mengumpulkan uang tabungan sejak tahun 2012 silam.
Uang yang ia kumpulkan hasil dari menjadi marbot, hasil panen hingga terkumpul puluhan juta untuk ongkos naik haji.
"2012 kita menabung, hasil dari panen kita kumpulin menjadi marbot selama tujuh tahun", katanya.
Buah dari ketekunan dan kesabarannya membuat sihabudin dan istrinya terharu dan tidak menyangka jika mereka akan ke tanah suci menunaikan ibadah haji.
Sihabudin dan istrinya tengah mempersiapkan segala sesuatu untuk keperluan berangkat haji yang rencananya akan berangkat pada 21 juni kloter 53.
"Ialah gembira Alhamdulillah, sekarang saya bisa dipanggil lagi ama yang kuasa suruh berangkat", kata Sihabudin.
Sihabudin dan istrinya berharap bisa berangkat haji dengan lancar dan selamat, dan bisa kembali ke tanah air dengan selamat sebagai seorang haji yang mabrur.