Gubernur Minta Bantuan Ponpes Jangan di Potong

"Dari zaman Belanda nggak ada izin-izin begitu. Tapi secara de facto mereka sudah berbuat banyak untuk bangsa ini," tuturnya.

Pengasuh Ponpes salafi Daarunnajah KH Ali Sobri mengungkapkan, pada tahun 2020 Ponpesnya mendapatkan bantuan dari Pemprov Banten sebesar Rp 30 juta. Bantuan tersebut digunakan untuk membuat kamar mandi santri dan memperbaiki beberapa kamar yang sudah rusak berat. Ia mengaku sangat terbantu dan mengucapkan terimakasih atas diberikannya bantuan tersebut tanpa potongan apapun. 

"Alhamdulillah saya mendapat bantuan Rp 30 juta diterima langsung melalui rekening tanpa potongan apapun. Itu sudah digunakan untuk membangun kamar mandi dan memperbaiki kamar santri yang rusak parah," terang Ali.

Ali berharap, bantuan tersebut dapat kembali bergulir di tahun berikutnya agar pembangunan ponpes dapat terus berjalan. Sehingga, masyarakat dapat semakin tertarik untuk memasukkan putra putrinya.