13.297 Warga Tangsel Dinyatakan Sembuh Dari Covid 19

Ilustrasi Nakes

TANGSEL - Kasus baru Covid-19 di Tangerang Selatan (Tangsel) terus bertambah. Jumlah pasien positif yang masih dirawat kini sebanyak 7.171 orang. Dinas Kesehatan Tangsel mencatat, ada penambahan 278 kasus baru Covid-19 pada Senin (26/7/2021).

Dengan demikian, total kasus Covid-19 di Tangsel sebanyak 21.101 kasus. Satgas Penanganan Covid-19 mengatakan, dari total jumlah itu sebanyak 13.297 orang di antaranya sudah sembuh.

Jumlah itu bertambah 53 orang dari data kemarin. Sementara itu, pasien positif Covid-19 yang dilaporkan meninggal dunia bertambah delapan hari ini, sehingga totalnya 633 orang.

Saat ini, terdapat 7.171 pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan. Jumlah kasus aktif itu merupakan angka tertinggi yang dicatatkan Tangsel selama pandemi. Pasien tersebut menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing dan dirawat di rumah sakit serta pusat karantina Rumah Lawan Covid-19.

Kecamatan Pondok Aren menjadi wilayah dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak, yakni 4.721 kasus. Kecamatan Pamulang berada di posisi kedua dengan jumlah 4.667 kasus Covid-19. Tangsel yang sebelumnya berstatus zona oranye Covid-19, kini kembali naik ke zona merah atau wilayah dengan risiko penularan tinggi.

Informasi terkait penanganan dan data terkini kasus Covid-19 di Tangsel dapat diakses melalui situs https://lawancovid19.tangerangselatankota.go.id.

*Red