Jelang Ramadan, Ratusan Warga di Kota Serang Gelar Pawai Obor

Serang - Ratusan Warga di Kota Serang Banten, melakukan Pawai Obor dengan cara berkeliling Desa.  Hal ini dilakukan sebagai bentuk kebahagiaan menyambut bulan suci Ramadan. Terlebih, bulan suci Ramadan tahun ini tidak lagi ditengah pandemi Covid19, tidak ada pembatasan untuk bersama - sama melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadan.

Seperti yang dilakukan ratusan warga di Perumahan Bumi Mutiara Serang, Kelurahan Banjar Agung, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang. Dalam menyambut bulan suci Ramadan, ratusan warga ditempat ini mengadakan pawai obor berkeliling. Mulai dari anak - anak hingga orang dewasa bersuka cita menyambut datangnya bulan suci Ramadan dengan pawai obor.

Sambil bershalawat, warga mengkampanyekan ajakan beribadah secara maksimal di bulan yang penuh ampunan, melalui poster.

Ahmad Suyani ketua Dewan Kemakmuran Masjid dilingkungan tersebut mengatakan, pawai obor diadakan sebagai ungkapan rasa syukur atas warganya yang masih bisa bertemu lagi dengan bulan suci Ramadan.

"Tujuan kegiatan ini sebagai ungkapan rasa syukur, bahwa sebentar lagi kita memasuki bulan suci Ramadan. Makanya seluruh warga disini antusias mengikuti tahrib ramadan kali ini" kata Ahmad Suyani, Selasa (21/03/2023).

Menurut Ahmad Suyani pawai obor sangat antusias diikuti warga dan anak - anak." pawai obor diikuti warga di enam RT, dan 250 anak - anak dan orang tua". Tegasnya.

Rencanaya kegiatan pawai obor akan menjadi agenda rutin tahunan diwilayah mereka, yang tak lain sebagai bentuk suka cita warga dalam menyambut bulan Suci Ramadan.