LenteraNEWS - PT Angkasa Pura II mencatat jumlah pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta mencapai 102.894 penumpang saat libur Imlek 2023. "Dengan 823 penerbangan," kata Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta Dwi Ananda Wicaksana dalam keterangan tertulis, Senin 23 Januari 2023.
Dwi mengatakan, perkiraan jumlah pergerakan penumpang dan pesawat tersebut terjadi pada Ahad 22 Januari 2023 kemarin, bertepatan dengan libur Imlek.
Dwi mengatakan, pergerakan penumpang paling tinggi terjadi di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta yang mencapai 50.701 penumpang, disusul Terminal 2 sebanyak 32.401 penumpang melalui Terminal 1 sebanyak 19.792 penumpang.
Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta Dwi Ananda Wicaksana mengatakan, Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan bandara terbesar di Indonesia, menampilkan berbagai dekorasi dan ornamen Tahun Baru Imlek di Terminal 1, Terminal 2 dan Terminal 3.
Nuansa Imlek di Bandara Soekarno-Hatta diperkuat dengan adanya ornamen gapura berukuran besar dan bernuansa imlek yang dapat dijadikan untuk spot foto para penumpang pesawat dan pengunjung bandara. Di samping itu, dekorasi lampion juga menghiasi area curb side menuju Plaza Terminal 3.
“Kami berharap dekorasi bernuansa Imlek di Bandara Soekarno-Hatta ini dapat memberikan passenger experience yang baik bagi penumpang pesawat saat melakukan perjalanan di tengah meningkatnya lalu lintas penerbangan pada long weekend ini,” kata Dwi Ananda Wicaksana.
(Gt)