Mahfud MD Tegaskan Ini Soal Pilpres

Politikus Partai Berkarya Titiek Soeharto nampak merasa yakin bahwa pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno tidak akan mengajukan gugatan Pilpres 2019 ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Menurut Titiek Soeharto, mengajukan gugatan ke MK belum tentu ditindaklanjuti. Titiek Soeharto pun sedikit mengulas tentang penyelenggaraan Pilpres 2014.

Saat itu, pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa membawa sengketa Pilpres 2014 ke MK. Namun, kata Titiek Soeharto, ketika kubu Prabowo Subianto menyerahkan bukti kecurangan, MK jutru terkesan tidak memeriksanya.

"Kayanya kalau kita ke MK enggak ya," kata Titiek Soeharto.

"Karena kita pernah pengalaman di 2014 kita ke MK judulnya belum diperiksa, belum diperiksa bukti-buktinya udah diketok yang menang sebelah sana," tambahnya.

Walhasil, Titiek Soeharto pun berpendapat bahwa pada Pilpres 2019 lebih baik tidak dibawa ke MK. "Jadi kayanya sekarang kita tidak akan ke MK lagi, kita akan berjuang di jalanan," jelas Titiek Soeharto.

Menanggapi hal itu, mantan Ketua MK, Mahfud MD menegaskan bahwa tidak ada jalan lagi yang bisa ditempuh selain secara hukum dalam menyelesaikan sengketa Pilpres 2019.

"Kalau mereka tidak mau ke MK, Secara hukum pemilu itu sudah selesai tanggal 25 dan tidak ada jalan lagi yang bisa ditempuh untuk menyelesaikan kecuali secara hukum," ujar Mahfud MD seperti dilansir TribunJakarta dari tayangan youTube iNews, Minggu (19/5/2019).

"Misalnya tanggal 25 ditetapkan mereka tidak datang, tidak mau tanda tangan berita acara, ya selesai pemilu," tambahnya.

Sebelumnya, Mahfud MD juga angkat suara terkait pernyataan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto yang menolak hasil penghitungan Pilpres 2019 yang curang.

Source : http://www.tribunnews.com

-------------------------------------------------------------------------------------------------

WEBSITE OFFICIAL : www.lenteranews.tv

-------------------------------------------------------------------------------------------------

Follow Us On Social Media

Like us on Facebook: https://www.facebook.com/lenteranewstv

Follow us on Twitter: https://twitter.com/lenteranewsTV

Follow lenteranews.tv on Instagram: https://www.instagram.com/lenteranewstv

Subscribe Youtube Channel Lenteranews.tv youtube.com/lenteranewstv

----------------------------------------------------------------------------------------------