LEBAK - Dalam menjaga kekebalan tubuh, Pihak Kepolisian Polres Lebak menggelar Vaksinasi di sejumlah titik lokasi yang mudah di kunjungi oleh masyarakat.
Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan mengatakan, selain vaksin Boster, Pihanya menyediakan Untuk masyakarat yang belum diberikan dosis vaskin 1 dan 2.
"Selain melayani vaksinasi booster, kami juga akan melayani vaksinasi Tahap Satu dan Dua bagi yang belum vaksin," kata Wiwin, melalui keterangan tertulisnya, Senin (18/4/2022).
Wiwin menjelaskan, Pemberian dosis vaksin ini, selain untuk kekebalan tubuh agar terhindar dari penyebaran covid 19, Pemberian dosis vaksin juga untuk memenuhi syarat bagi masyarakat yang berniat untuk pulang kampung atau mudik pada lebaran tahun ini.
"Kami berharap tumbuhnya kesadaran masyarakat akan hidup sehat dengan mengikuti vaksinasi baik Vaksin Tahap 1, 2 dan Booster guna akan meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga terhindar dari Covid-19," jelasnya.
Berikut Titik Lokasi Vaksinasi yang di Gelar Polres Lebak Selama Sepekan kedepan :
1. Hari Senin ( 18/4/2022) Vaksinasi di Laksanakan di Alun-alun Rangkasbitung.
2. Selasa (19/4/2022) Vaksinasi di Rangkasbitung Indah Plaza (Rabinza).
3. Rabu (20/4/2022) di Stasiun Rangkasbitung.
4. Kamis (21/4/2022) di Terminal Mandala.
5. Jum'at (21/4/2022) di Pendopo Kabupaten Lebak.
6. Sabtu (22/4/2022) di Rabinza.