Peringati Nuzulul Qur'an, Puluhan Mahasiswa Al-Khairiyah Tadarus Bersama di Alun-Alun Kota Cilegon

CILEGON - Puluhan Mahasiswa Universitas Al-Kahiriyah Kota Cilegon menggelar acara gerakan tadarus bersama, Minggu 17 April 2022. Tadarus bersama tersebut untuk memperingati Nuzulul Qur'an sebagai syiar membumikan Al-Qur'an.

Kegiatan tersebut juga untuk mengajak kepada masyarakat untuk mengisi bulan Ramdhan dengan memperbanyak membaca Al-Qur'an dan berdoa agar Indonesia terbebas dari Pandemi Covid-19 yang berkepanjangan.

"Kegiatan ini dilakukan dirangkaikan dengan kegiatan buka bersama dan tausiyah untuk membangun kebersamaan sekaligus sebagai syiar Al Qur'an," kata Ketua DPD Al-Khairiyah Kota Cilegon, Sayuti Zakaria, Minggu (17/4/2022).

Baca : Nuzulul Quran Hari Pentingnya Umat Islam

Dijelaskan Sayuti, Kegiatan tersebut sengaja dilaksanakan di alun-alun Kota Cilegon sebagai bentuk syukur dan syiar.

"Bahwa alam semesta ini milik Allah dan dimanapun kita berada disanalah syiar islam perlu kita sampaikan," ucapnya

Sayuti berharap, melalui kegiatan tersebut, masyarakat bisa bersama-sama mensyiarkan dan mencinyai Al-Qur'an sebagai peninggalan Baginda Rasulullah Muhammad SAW, sebagi pedoman umat Islam.