Tesla Jadi Bangun Pabrik di Indonesia Gak Nih?

Tesla Jadi Bangun Pabrik di Indonesia Gak Nih?

LenteraNEWS - Kabar Tesla akan mendirikan pabrik di Indonesia memang bukan kabar baru. Bahkan kabar tersebut waktu itu langsung disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, dan diisukan pabrik Tesla ini akan berdiri di Wilayah Batang, Jawa Tengah. Sekarang apa update-nya nih?

Rupanya belum ada kabar baru mengenai keseriusan Tesla untuk bisa mendirikan pabrik di Indonesia. Seperti yang disampaikan Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan-Kemenko Kemaritiman dan Investasi RI, Septian Hario Seto.

"Tesla masih negosiasi (dengan pemerintah Indonesia) untuk membangun pabrik," ucap Septian.

Septian memang tidak menjelaskan apa yang menjadi kendala yang membuat Tesla berpikir keras untuk investasi di Indonesia. Namun Septian memprediksi pabrik Tesla di Indonesia hanya menunggu waktu.

"Karena mereka baru buat pabrik di Amerika Serikat, China dan Berlin, mereka memang lagi mencari 2 lagi base production-nya, tapi kita masih saingan dengan Thailand dan Meksiko, saya rasa masih on going-lah. Tapi ada yang belum bisa kita sampaikan," Septian menjelaskan.

dikutip dari laman Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, pada Selasa (24/5/2022), soal investasi Tesla masih akan membutuhkan waktu dan proses yang tidak sebentar. Hal ini diungkapkan Menko Luhut mengingat hingga saat ini belum ada kesepakatan resmi yang dicapai antara Indonesia dengan pihak Tesla, Inc.

"Masuknya investasi dari suatu perusahaan itu tidak semudah menjentikkan jari, ini butuh proses dan waktu yang tidak sebentar. Apalagi ini investasi dengan nilai jumbo. Jadi kita harus sabar, supaya nantinya bisa benar-benar membawa manfaat besar bagi masyarakat dan negara seperti yang kita semua harapkan," ungkap Menko Luhut dalam keterangan resmi, dikutip Selasa (24/5/2022).

Sejak pertemuan delegasi Indonesia di pabrik perakitan kendaraan listrik Tesla di Austin, Texas, pada 26 April lalu. Pihak Kemenko Marves dan tim dari Tesla yang ditunjuk oleh Elon terus melakukan negosiasi secara intensif untuk merumuskan berbagai hal terkait detail formula investasi yang akan dipakai. Namun demikian, keputusan akhir mengenai investasi akan berada di tangan perusahaan.

"Tim dari Tesla bergerak sangat cepat. Mereka sudah datang ke Indonesia awal bulan ini, mengunjungi beberapa pabrik pengolahan nikel, dan kita juga merespon dengan tidak kalah cepat untuk menunjukkan keseriusan dan support kita. Tapi yang harus diingat, ini masih dalam tahap negosiasi, jadi sekali lagi, semua harus bersabar," lanjutnya.

Sementara itu, dalam kunjungan ke pabrik SpaceX di Boca Chica, Texas beberapa waktu lalu, Presiden Joko Widodo yang didampingi Menko Luhut juga telah menyampaikan bahwa pembicaraan antara Indonesia dengan Elon Musk akan meliputi bahasan mengenai investasi, teknologi dan inovasi.

Presiden mengundang Elon Musk datang ke Indonesia pada bulan November nanti untuk menghadiri forum The Business 20 atau B20 yang merupakan outreach group dari G20 yang mewakili komunitas bisnis internasional. Elon Musk dan mengatakan akan berkunjung ke Indonesia pada bulan tersebut.

Rencana pabrik Tesla di Batang, Jawa Tengah

Menteri Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia memastikan perusahaan Tesla bakal masuk ke Indonesia tahun ini.Hal tersebut diungkapkan Bahlil usai membuka acara Road to G20: Investment Forum di Hotel Alila, Solo hari ini. Dia memulai penjelasannya mengenai Kabupaten Batang yang bakal menjadi pusat kawasan industri besar.

"Batang akan jadi pusat kawasan Industri terbaik di Indonesia. Di sana akan ada perusahaan-perusahaan besar, seperti LG, Foxconn, Tesla pun insyaallah akan masuk ke sana dan beberapa perusahaan lain," kata Bahlil di Hotel Alila, Solo, Rabu (18/5/2022) lalu.

(Adr)