Serang, Lenteranews - Memasuki November 2025, harga bahan bakar minyak (BBM) di berbagai stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) mengalami penyesuaian. Sejumlah jenis bensin tercatat mengalami penurunan harga, sementara solar justru naik di seluruh jaringan SPBU, termasuk Pertamina, Shell, BP, dan Vivo.
Berdasarkan data resmi Pertamina, harga BBM seri Dex mengalami kenaikan dibandingkan bulan Oktober 2025. Di wilayah Jabodetabek, harga Dexlite (CN 51) naik menjadi Rp 13.900 per liter dari sebelumnya Rp 13.700 per liter, sedangkan Pertamina Dex (CN 53) meningkat menjadi Rp 14.200 per liter dari Rp 14.000 per liter.
Untuk seri Pertamax, tidak terdapat perubahan harga. Berikut daftar harga BBM Pertamina per November 2025 di wilayah Jakarta:
Pertalite: Rp 10.000 per liter
Solar subsidi: Rp 6.800 per liter
Pertamax: Rp 12.200 per liter
