KIB Bertemu di Surabaya 14 Agustus, Beri Sinyal Partai Lain Hadir

KIB Bertemu di Surabaya 14 Agustus, Beri Sinyal Partai Lain Hadir

LenteraNEWS - Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang terdiri dari Golkar, PPP dan PAN bakal menyelenggarakan pertemuan di Surabaya, Jawa Timur, pada 14 Agustus 2022 mendatang. KIB memberi sinyal partai lain bakal menghadiri pertemuan di Surabaya.

"Tadi pertama saya sampaikan bahwa tadi yang ditanya itu (calon presiden) chapter berikutnya sudah menjelang akhir, kita akan mendorong chapter berikutnya tadi disampaikan di atas paling kalau Pak Zul (Zulhas) maupun Ketum PPP Pak Suharso bahwa pemilu ini kita akan mendorong supaya menjadi pemilu adu ide dan gagasan, baik itu dalam pileg maupun pilpres oleh karena itu tunggu nanti tanggal 14 ada agenda lanjutan di Surabaya," kata Airlangga di gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Rabu (10/8/2022).

Airlangga menerangkan nantinya pada acara itu, KIB akan menyampaikan visi dan misi ke depan. Tak hanya itu, soliditas partai yang tergabung KIB, kata Airlangga, juga ditunjukkan dengan mendaftar bareng ke KPU pada tanggal 10 Rabu ini.

"Terkait dengan apa dari isi yang akan dibawa oleh KIB, jadi KIB akan mendorong politik gagasan ke depan istilahnya Pak Suharso tadi politik yang cerdas. Nah tentu hari ini kami bertiga sengaja mendaftar bersama tanggalnya, tanggal 10 harinya hari Rabu, karena setiap pemilu jatuhnya hari Rabu, dan kedua hari ini kalau weton nya silakan cari sendiri," ujar Airlangga.

Lebih lanjut, Airlangga menyebut KIB akan mendorong politik persatuan. Mengenai calon presiden, kata Airlangga, hal itu menjadi bagian terakhir setelah proses penyatuan visi dan misi KIB selesai.

"Ya tentu kalau pesan persatuan kembali kita dorong bahwa politik yang kita dukung adalah politik penyatuan di mana politik yang inklusif bukan primordial, kalau Surabaya bab dua, chapter dua, visi misi, deklarasi capres chapter terakhir," ujarnya.

Sementara itu, Ketum PPP Suharso Monoarfa memberi sinyal partai lain akan menghadiri pertemuan KIB pada 14 Agustus di Surabaya. Suharoso belum membocorkan apa nama partai lain yang bakal hadir tanggal 14 Agustus.

"Ada, kemungkinan partai yang datang ada yang hadir nanti kita lihat pada tanggal 14, tanggal 14 kita lihat di Surabaya," imbuh Suharso.

(Adr)