SERANG - Walikota Serang Syafrudin menghadiri Forum Komunikasi Transmigrasi (Forkasi) Regional II tahun 2021 yang berlangsung di jakarta hari ini, Kamis 27 Mei.
Tujuan kegiatan Forkasi adalah mengkoordinasikan penyelenggaraan transmigrasi antara Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten yang membidangi ketransmigrasian terhadap pelaksanaan program pembangunan dan pengembangan kawasan transmigrasi tahun 2021 dan usulan program tahun 2022.
Forkasi ini diikuti oleh Kepala Daerah, baik Provinsi maupun Kabupaten/Kota, serta Perangkat Daerah yang membidangi ketransmigrasian. Narasumber yang mengisi kegiatan ini berasal dari Kementerian PPN/Bappenas, Kementerian Keuangan, Kementerian PUPR, dan Kementerian Pertanian. Acara dirangkai dengan penandatanganan Kesepakatan Bersama oleh Kepala Daerah, Perwakilan Akademisi yang tergabung dalam Pertides, dan kelompok masyarakat.
Selain itu, kegiatan yang bertema “Revitalisasi Kawasan Transmigrasi Mendukung SDGs Desa†Pemerintah Kota Serang membuat Memorandum Of Understanding (MOU) Dengan Provinsi Sulawesi Tenggara terkait Perjanjian Kerjasama.
“Dalam kesempatan ini kami Pemerintah Kota Serang melakukan MOU dengan Bupati Muna Provinsi Sulawesi Tenggara terkait Perjanjian Kerjasama Antara daerah asal dan daerah penerima Transmigrasi.†Kata Walikota Serang, Syafrudin, Kamis (27/05/21).
*Cipo