CILEGON- Berbagi kepedulian kembali ditunjukkan DPC Angkatan Muda Penggerak Demokrat (AMPD) Kota Cilegon dan Tim Pemenangan Dulur Erik lewat kegiatan berbagi takjil di jalanan di Taman Geger Cilegon, Kamis (13/4/2023).
Ratusan takjil gratis dibagikan pengurus dan anggota AMPD Cilegon dengan disambut antusias masyarakat yang melintas.
Ketua DPC AMPD Kota Cilegon yang juga pengusaha muda dan Bacaleg DPRD Provinsi Banten Dapil Cilegon, Erik Prihatama menyebut kegiatan tersebut untuk lebih dekat dengan masyarakat Cilegon khususnya masyarakat kelas bawah.
"Tentunya ini agar menjaga kebersamaan dengan anggota dan menjalin komunikasi dengan masyarakat langsung makanya kami terjun ke jalan untuk kita bisa melihat berbagai situasi yang ada di Kota Cilegon," kata Erik
Selain takjil, AMPD Cilegon juga membagikan paket menu buka puasa untuk memenuhi buka puasa masyarakat Cilegon.
Erik mengungkapkan, kegiatan berbagi takjil dan menu Buka puasa ini akan terus dilakukan sampai menjelang lebaran di 8 Kecamatan di Kota Cilegon.
"Agenda acara ini pun akan berlanjut tidak hanya di tengah-tengah Kota saja kita di 8 kecamatan selama bulan ramadhan nanti apa yang kita lakukan nanti bisa bermanfaat untuk masyarakat Cilegon dan semua lapisan merasakan sedikitnya kita berbagi dari AMPD Cilegon ini," ungkapnya
Erik juga turut mengajak kepada seluruh anak muda untuk bergabung bersama di organisasi sayap Partai Demokrat tersebut.
"Ayo anak muda dan milenial sudah saatnya anak muda maju, bergerak untuk Indonesia berdaulat. Anak muda harus melek politik". Tandasnya
Untuk bergabung di AMPD Silakan menghubungi Call Center: 081219450897 dan 087810431497.