Nelayan Bojonegara Mengeluh Ada Oli Bekas Tumpah ke Laut

SERANG - Nelayan Bojonegara Mengeluh adanya Tumpahan Oli ke Laut, hal tersebut membuat Nelayan kesulitan untuk mendapatkan ikan.

Oli tersebut tumpah diduga berasal dari PT. Samudara Marine Indonesia (SMI) yang sedang melakukan aktivitas Pemotongan Kapal.

Menurut Informasi, Kejadian tersebut terjadi pada Jum’at (4/3) siang.

Baca : Nelayan Keluhkan Adanya Dugaan Oli Bekas Tumpah Ke Laut

Jumadi Humas PT. Samudara Marine Indonesia (SMI) membenarkan kejadian tersebut. Ia mengakui, Bahwa ada kelalaian saat aktivitas pemotongan Kapal berlangsung.

Terkait Insiden ini, Polres Cilegon masih melakukan penyelidikan dan sudah memanggil Pihak Perusahaan.

(Alf/Nang)