SERANG - Pemerintah kota serang melalui diskominfo kota serang mengeluarkan biaya pengadaan lima unit vidiotron yang tersebar di Lima Titik Di Kota Serang Hingga Enam Koma Satu Milyar Rupiah Dari APBD Tahun 2022.
Salah satunya di halaman Diskominfo Kota Serang, vidiotron dititik tersebut sebelumnya ramai diberitakan lantaran rusak dan padam.
Dari data sistem informasi rencana umum pengadaan Sirup LKPP pengadaan videotron masuk pada tiga besar program pengadaan yang niliainya cukup tinggi.
Selain anggaran pengadaan, pemasangan KWH listrik menelan anggaran sebesar 18 juta untuk enam unit KWH Listrik. masing-masing KWH listrik dibanderol seharga 3 juta rupiah.
Adapun rencana belanja tagihan listrik, dianggarkan sebesar Rp. 294.600.000 Rupiah dalam satu tahun. dengan masing-masing setiap bulannya dibayar sebesar 24.550.000.
Pengadaan vidiotron ini mendapat sorotan karena dianggap pemborosan anggaran, apalagi pasca pandemi dan pemulihan ekonomi
Menanggapi hal ini Walikota Serang Syafrudin mengatakan bahwa pengadaan vidiotrontron tersebut sudah diperiksa Badan Pemeriksaan Keuangan, terkait dengan pemborosan anggaran syafrudin mengatakan pengadaan tersebut berdasarkan persetujuan Dprd Kota Serang yang diajukan oleh pemkot serang
Wali Kota Syafrudin menegaskan jika pengadaan tersebut dianggap pemborosan maka menjadi koreksi bagi pemkot serang.
"Itukan berdasarkan persetujuan eksekutif legislatif, boleh saja kalau umpamanya itu dianggap pemborosan itu merupakan koreksi bagi kami, dasarnya itu kan yang membuat penganggaran itu kan dua eksekutif dan legislatif mendapat persetujuan dari legislatif karena yang mengajukan eksekutif dan menyetujui legislatif." kata Wali Kota Serang, Syafrudin, Senin (12/12/2022).
Syafrudin menjelaskan, bahwa keberadaan Videotron tersebut untuk mempublikasikan kepada masyarakat soal Pembangunan yang terjadi di Wilayah Kota Serang, "Videotron untuk mempromosikan apa yang ada di kota serang baik pembangunan maupun yang lain," tandasnya.