Petugas Instalasi Tanpa Pakaian Pengaman Tersengat Aliran Listrik

SERANG - Salah seorang yang sedang melakukan Instalasi kabel jaringan listrik di Jalan Mayor Safei tepatnya di depan Pom Bensin Kepandean Tersengat aliran listrik. Kejadian tersebut terjadi pada Selasa (29/3) siang.

"Lagi cek alur listrik mas," kata Adam, Warga Sekitar yang menyaksikan kejadian tersebut, di Serang, Selasa (29/3/2022).

Saat melakukan pengecekan jalur kelistrikan, terlihat korban tidak dilengkapi dengan pakaian keamanan lengkap. Korban sempat tidak sadarkan diri setelah tersengat arus listrik dan menggantung di atas tiang listrik selama kurang lebih 30 menit.

Mengetahui hal tersebut, beberapa rekan korban dan dibantu warga sekitar berupaya menolong korban. Dari pantauan dilokasi, nyawa korban berhasil tertolong setelah rekannya mencoba menaiki tiang listrik tersebut.

"Alhamdulillah sudah sadarkan diri, itu di gotong sama temennya," jelas Adam.

Setelah berhasil diturunkan, Korban yang tersengat aliran listrik tersebut langsung di eksekusi oleh warga sekitar dan selanjutnya di bawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapat penanganan medis.

Belum diketahui secara pasti, Berasal dari perusahaan mana korban bekerja. Terpantau kabel listrik disekitar terlihat carut marut, Kondisi itu dikhawatirkan dapat membahayakan warga yang melintas di Jalan Mayor Safei kota serang.