Kecelakaan Beruntun Bandar Lampung, 1 Tewas, 6 luka Berat

LAMPUNG - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Insinyur Sutami, PJR Kecamatan Sukabumi, Bandar Lampung, Lampung.

Pristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi Senin petang (30/5/2022) sekitar pukul 17.30 WIB. Kecelakaan beruntun ini menyebabkan satu pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian dan enam orang lainya dikabarkan mengalami luka berat.

Di lokasi kejadian terlihat sebuah truck kontainer berpelat kuning bernomor polisi K 8092 OB dengan polisi terbalik di tepi jalan yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan maut tersebut.

Di lokasi kejadian juga masih terlihat tumpahan solar yang menyebabkan jalanan licin. Tidak hanya menyebabkan satu orang orang meninggal dunia di lokasi kejadian dan enam orang korban lainnya mengalami luka berat, kecelakaan beruntun ini juga menyebabkan dua unit mobi dan sejumlah sepeda motor rusak berat.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pristiwa kecelakaan maut tersebut terjadi berawal ketika truck kontainer datang dari arah Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan menuju arah Panjang. Kota Bandar Lampung.

Ketika melintas di lokasi kejadian dengan kondisi jalan yang menurun, truck kontainer diduga mengalami rem blong. Akibat mengalami rem blong, truck kontainer hilang kendali dan menabrak sejumlah sepada motor dan dua mobil yang ada di depannya.

Menurut keterangan warga setempat, Hendri (40) setelah ditabrak truck kontainer banyak yang tergeletak di jalan, ada sekitar tujuh sepeda motor yang ditabrak kontainer, dua ringsek parah.

"Enam orang luka-luka, satu orang meninggal, saya kira masih ada lagi korban yang terjepit di balik kontainer," kata Hendri.

Hendri mengatakan, sejumlah warga masih mencoba melakukan evakuasi korban yang di perkirakan masih terjepit di bawah bak truck kontainer yang terguling.

Menurut Hendri, kecelakaan maut tersebut tersebut diduga karena rem truk kontainer mengalami rem blong sehingga menabrak mobil dan motor yang ada di depannya.

"Semua korban di bawa ke rumah sakit, tapi gak tau rumah sakit mana," ujar Hendri.

Menurut keterangan warga lainnya, Suwardi, indentitas sopir truck kontainer belum diketahui karena sudah tidak ada di lokasi kejadian. 

"Sopir diduga mengamankan diri karena dari tadi saya tidak lihat sopirnya," ujar Suwardi.

Akibat kecelakaan beruntun tersebut, arus lalu lintas di lokasi kejadian mengalami kemacetan. Berdasarkan informasi, korban meninggal dunia dan korban yang mengalami luka - luka dibawa ke Rumah Sakit Imanuel dan Rumah Sakit Urip Sumoharjo Bandar Lampung.

Hingga Senin malam, puluhan warga dan petugas kepolisiam dari unit Laka lantas Polresta Bandar Lampung masih berada di lokasi kejadian.

Belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait pristiwa kecelakaan beruntun yang menyebabkan satu korban meninggal dunia dan enam orang lainnya mengalami luka berat tersebut.