LAMPUNG - Untuk kepentingan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut Polresta Bandar Lampung menggelar rekonstruksi kasus pengeroyokan terhadap anggota TNI Angkatan Darat (TNI AD) Prada AAS.
Rekontruksi dilakukan langsung di tempat kejadian perkara (TKP) di Tokyo Space Cafe yang berada di Enggal, Bandar Lampung, Senin (16/5/2022).
Di lokasi kejadian, sejumlah personel TNI AD dan polisi militer berjaga-jaga di luar tempat kejadian perkara di Tokyo Space Cafe.
Bayu Pemilik Tokyo Space Cafe dan sejumlah pegawai cafe turun dari mobil lalu masuk ke dalam Tokyo Space Cafe untuk memperagakan dan memberikan keterangan kepada polisi terkait keributan yang berujung pengeroyokan dan penusukan terhadap Prada AAS.
Diberitakan sebelumnya, keributan terjadi di Tokyo Space Cafe, Bandar Lampung pada Minggu dini hari pukul 01.30 WIB, 15 Mei 2022.
Dalam keributan tersebut, seorang pengunjung yang dketahui merupakan anggota TNI AD tewas dengan luka tusukan senjata tajam jenis pisau di bagian dada kiri.
Salah seorang pegawai cafe yang namanya dipublish mengatakan bahwa keributan berawal saat musik remix sedang berlangsung.