Ini 10 Manfaat Kesehatan Jika Berhubungan Seks Sering Dilakukan

LenteraNEWS - Hubungan seksual memang menjadi salah satu kebutuhan biologis bagi semua orang. Selain untuk reproduksi, berhubungan seks juga bermanfaat bagi kesehatan loh.

Berhubungan seks secara ruti, juga bisa berguna untuk menjaga kesehatan Anda dan pasangan. Berikut manfaat yang bisa Anda peroleh ketika rutin berhubngan seks, seperti dilansir dari KlikDokter.

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Sebuah penelitian di Wilkes University Pennsylvania menunjukkan bahwa orang yang melakukan hubungan seksual sebanyak 1-2 kali setiap minggunya akan memiliki kekebalan tubuh yang lebih tinggi dibandingkan dengan mereka yang melakukannya kurang dari itu.

Meningkatkan Fungsi Kontrol Kandung Kemih

Manfaat seks untuk kesehatan lainnya adalah menstimulasi kontraksi otot-otot di sekitar rongga panggul. Kontraksi ini dibutuhkan untuk menjaga fungsi kandung kemih tetap baik dalam menahan urin.

Menurunkan Tekanan Darah

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Brody S pada tahun 2006 membuktikan bahwa hubungan seksual dapat membantu menurunkan tekanan darah dan tingkat stres bagi pasangan suami istri yang melakukannya.

Membakar Kalori

Salah satu manfaat hubungan suami istri, yakni dapat membakar kalori. Memang, pembakaran kalori pada saat melakukan hubungan seksual tidak sebanyak saat Anda melakukan treadmill. Hubungan seks hanya mampu membakar 5 kalori di setiap menitnya. Meskipun jumlah kalori yang dibakar saat hubungan seksual tidak sebanyak saat Anda berolahraga, tetap saja jumlah ini jauh lebih banyak dibanding saat Anda menonton televisi atau membaca buku.

Menurunkan Risiko Penyakit Jantung

Sebagaimana dijelaskan sebelumnya, hubungan seksual dapat menurunkan tekanan darah. Tekanan darah tinggi menjadi salah satu faktor yang berkontribusi terhadap risiko penyakit jantung di kemudian hari. Oleh karena itu, manfaat hubungan suami istri berperan terhadap penurunan risiko penyakit tersebut.

Selain itu, hubungan seksual juga dapat menjaga hormon estrogen dan testosteron tetap stabil. Dua hormon ini sangat berperan dalam menjaga kesehatan tulang dan jantung. Sebuah studi menyebutkan bahwa seorang pria yang melakukan hubungan seksual setidaknya dua kali seminggu memiliki risiko penyakit jantung setengah lebih rendah dibanding mereka yang jarang melakukannya.

Menurunkan Risiko Kanker Prostat

Manfaat hubungan suami istri juga dapat berguna untuk menurunkan risiko kanker prostat. Hal ini dibuktikan oleh sebuah jurnal yang dipublikasikan pada Journal of the American Medical Association.

Penelitian tersebut menyatakan bahwa seorang pria yang sering ejakulasi (setidaknya 21 kali sebulan) akibat melakukan hubungan seksual memiliki kemungkinan lebih rendah untuk terkena kanker prostat di kemudian hari. Penyebab kanker memang multifaktor dan tidak ada yang dapat mengetahui secara pasti. Namun dengan melakukan hubungan seksual, setidaknya Anda sudah terhindar dari salah satu faktor risikonya.

Membantu Tidur Lebih Nyenyak

Orgasme akibat melakukan hubungan seksual dapat membuat tubuh mengeluarkan hormon prolaktin. Hormon ini membuat seseorang lebih rileks dan tenang. Manfaat seks yang didapat akibat hormon ini adalah peningkatan kualitas tidur sehingga tidur Anda menjadi lebih nyenyak.

Memperbaiki Mood

Oksitosin meningkatkan perasaan sejahtera dan bahagia. Penelitian pada orang dewasa yang lebih tua menemukan bahwa berpegangan tangan, berpelukan, berciuman, dan saling membelai berkontribusi pada kualitas hidup yang lebih baik.

Selain itu, berhubungan seksual bisa menangkal depresi. Studi menunjukkan bahwa pria dan wanita yang melakukan hubungan intim dengan pasangannya memiliki kepuasan yang lebih besar. Hal ini berdampak terhadap kesehatan mental mereka. Namun sayangnya, manfaatnya tidak mencakup masturbasi.

Mengatasi Pilek dan Flu

Berhubungan seks sekali atau dua kali seminggu telah terbukti meningkatkan kadar antibodi tubuh Anda yang disebut imunoglobulin A, atau IgA, yang dapat melindungi Anda dari pilek dan flu. Sebuah studi studi menemukan, orang yang berhubungan seks lebih dari sekali seminggu memiliki kadar IgA 30% lebih tinggi daripada mereka yang abstain.

Memperkuat Tulang

Seks teratur dapat meningkatkan kadar estrogen pada wanita pasca menopause. Kondisi ini memberikan perlindungan terhadap kondisi penipisan tulang yang dipicu oleh kurangnya estrogen (osteoporosis).

Selain wanita, pria juga dapat memperoleh manfaat seks. Pada pria, kadar testosteron ditemukan meningkat selama dan setelah berhubungan seks. Kondisi ini dapat memberikan perlindungan terhadap osteoporosis pada pria.

Nah, kini Anda mengetahui berbagai manfaat hubungan suami istri untuk kesehatan. Selain kehidupan pernikahan yang lebih bahagia, seks juga dapat memberikan manfaat untuk kesehatan Anda.

(Jhn)